https://kompassindonesianews.com/wp-content/uploads/2025/08/WhatsApp-Image-2025-08-14-at-13.38.09.jpeg

Banjir Rendam Kemang, Pengendara Terjebak Macet Hingga Berjam-jam di Jakarta Selatan

https://kompassindonesianews.com/wp-content/uploads/2025/08/WhatsApp-Image-2025-08-14-at-13.38.09.jpeg

Jakarta, Kompassindonesianews.comHujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta Selatan pada Kamis malam (30/10/2025) menyebabkan kawasan Kemang kembali terendam banjir. Genangan air meluas cepat hingga menghambat aktivitas warga serta menimbulkan kemacetan panjang.

Air naik secara tiba-tiba, memaksa sejumlah kendaraan memperlambat laju bahkan berhenti. Arus lalu lintas tersendat karena beberapa titik jalan tidak dapat dilalui secara normal.

Warga bernama Suroto, yang melintas di kawasan tersebut, mengungkapkan bahwa kondisi banjir membuat banyak pengendara terjebak berjam-jam.

“Saya melintas di Kemang, air naiknya cepat sekali. Banyak kendaraan berhenti, ada juga yang mati mesin. Saya sampai susah keluar dari Kemang karena macet panjang,” ujar Suroto.

Kemacetan juga merambat hingga Jalan Bangka dan Mampang, membuat pengendara mencari jalur alternatif namun tetap terjebak antrean kendaraan.

Warga berharap pemerintah daerah meningkatkan antisipasi menghadapi puncak musim hujan, mengingat Kemang merupakan salah satu wilayah rawan banjir di Jakarta Selatan.

Petugas masih terlihat bersiaga untuk mengatur lalu lintas dan memastikan genangan segera surut.

(Badru Salam – Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *